Sayur Pok Choy ini, sangat sering kita jumpai di pasar-pasar tradisional maupun supermarket. Sayur ini juga dikenal dengan sebutan sawi daging. Biasanya sih di ca dengan daging sukiyaki. Tapi kalau makan di restoran Chinese , biasanya dimasak dengan moku. Jadi aku coba-coba bikin sendiri di rumah. Ternyata, hasilnya ok juga lho...
Bahan:
- 300 gram sayup pok choy
- 2 buah jamur hioko, iris tipis
- 2 siung bawang putih cincang
- ½ sdt garam
- 1 sdm saos tiram
- 1 sdm gula
- 1 sdm kanji, cairkan
- Air secukupnya
Cara membuat:
- kukus sayur pok choy sampai matang. Angkat, susun di piring saji.
- Tumis bawang putih sampai harum, tambahkan jamur, saos tiram, gula, garam, dan air. Setelah mendidih, masukan air kanji, aduk sampai mengental, angkat, siram ke atas sayuran. Sajikan
No comments:
Post a Comment