Selamat Datang di Ven's Kitchen

Blog ini pindah per 10 April 2008 ke www.EvennaChang.com
See you there! - Venna
-----------------------
Hi, Saya Evenna Chang, ibu dari seorang anak yang hobi memasak, makan, jalan-jalan dan senang diskusi dengan teman-teman yang juga suka hobi memasak.

Saya beberapa kali ikut dan menang lomba masak, karena saya memang hobi memasak, itung-itung buat nambah pengalaman.
Di Blog ini, saya membagikan koleksi resep pribadi saya. Beberapa menu sangat sederhana (cocok untuk pemula).
Oh ya, satu hal lagi yang perlu diingat, " Masakan itu tergantung selera. Jangan terpaku pada resep, terutama takaran bumbu. Tapi sesuaikan dengan selera masing-masing"

So, Selamat Menikmati Blog Cooking Journal saya...

Feb 24, 2007

Mie Pangsit Kuah

Dingin-dingin, paling enak makan yang hangat-hangat dan berkuah. Mie pangsit kuah yang rasanya enak ini, kalau dimakan sluuurp...hmmm.... hangatnya.


Bahan :

  • 500 gram Mie basah
  • 15 biji Pangsit kukus
  • 100 gram daging babi
  • 100 gram daging ayam
  • 50 gram udang
  • 5 biji bakso ikan
  • 1 buah wortel iris tipis
  • 4 siung bawang putih cincang
  • Garam secukupnya
  • ½ sdt merica
  • 1 sdm gula
  • Minyak untuk menumis
  • Kaldu ayam 1 liter

Cara membuat:

  1. Panaskan wajan, tumis bawang putih cincang sampai harum, masukan daging babi & udang, aduk sampai matang, tambahkan bakso&wortel, aduk, tambahkan air, masak sampai mendidih.
  2. Masukan pangsit, mie basah, dan semua bumbu, masak sampai mendidih. Angkat, Sajikan hangat.

No comments: